Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Aplikasi Jam Analog dan Jam Digital Menggunakan Android Studio

Setiap smartphone teman-teman pasti didalamnya sudah include tampilan jam analog maupun jam digital yang berfungsi sebagai penunjuk waktu secara real time. Jangan bilang ada HP yang tidak ada jamnya, bahkan HP super jadul yang bisa buat ganjal pintu pun ada penunjuk waktunya, masa HP secanggih smartphone tidak ada. Namun, walaupun sudah ada aplikasi jam di smartphone, bukan berarti kita tidak perlu membuat aplikasi jam, kan ! Yuk, kita buat aplikasi jam analog dan jam digital menggunakan android agar mengerti ilmunya. Tampilan akhir dari aplikasi jam kita nantinya seperti yang dapat teman-teman lihat pada gambar kiri. Lumayanlah... (^_^) 

Siapkan Android Studio teman-teman, buat project baru dan ikuti langkah-langkah berikut ini :

Letakkan gambar dibawah ini pada folder drawable, dan beri nama bg,jpg. 


gambar tersebut digunakan sebagai backround untuk mempercantik tampilan aplikasinya. Selanjutnya, pada file activity_main.xml ketikkan kode xml berikut (jangan di copas, biar ngerti prosesnya) :


    
    


Inti yang paling berperan dalam pembuatan aplikasi jam adalah pada xml diatas. terdapat kode xml <AnalogClock/> dan <DigitalClock/> untuk membuat jam analog dan jam digital secara otomatis.

kemudian untuk file MainActivity.java berikut hanya berperan sebagai pemanggil file xml-nya

package com.example.charis.jamanalogdigital;

import android.support.v7.app.AppCompatActivity;
import android.os.Bundle;
import android.view.Menu;
import android.view.MenuItem;

public class MainActivity extends AppCompatActivity {

    @Override
    protected void onCreate(Bundle savedInstanceState) {
        super.onCreate(savedInstanceState);
        setContentView(R.layout.activity_main);
    }

    @Override
    public boolean onCreateOptionsMenu(Menu menu) {
        // Inflate the menu; this adds items to the action bar if it is present.
        getMenuInflater().inflate(R.menu.menu_main, menu);
        return true;
    }

    @Override
    public boolean onOptionsItemSelected(MenuItem item) {
        // Handle action bar item clicks here. The action bar will
        // automatically handle clicks on the Home/Up button, so long
        // as you specify a parent activity in AndroidManifest.xml.
        int id = item.getItemId();

        //noinspection SimplifiableIfStatement
        if (id == R.id.action_settings) {
            return true;
        }

        return super.onOptionsItemSelected(item);
    }
}

Jika aplikasi dijalankan, maka terlihat seperti berikut :


Baiklah, untuk pengembangan lebih lanjut, silakan teman-teman sendiri yang mengembangkan. Sekian semoga bermanfaat ya..... 

Salam



Post a Comment for "Aplikasi Jam Analog dan Jam Digital Menggunakan Android Studio"