Mendeteksi Puncak Gelombang Sinyal Menggunakan Matlab

Table of Contents
Jika pada waktu SMA kita mengenal gelombang transversal dan longitudinal yang hanya dapat kita pandangi di papan tulis dan buku panduan belajar. Maka, di perguruan tinggi kita mengenal software Matlab yang super powerful untuk menganalisis beraneka macam gelombang sinyal karena Matlab akan menvisualisasikan gelombang tersebut sesuai dengan kehendak kita. Pada kesempatan kali ini saya akan menjelaskan tentang cara untuk mendeteksi ujung atau puncak gelombang menggunakan Matlab. Mengapa deteksi puncak gelombang diperlukan? Mendeteksi puncak gelombang adalah salah satu cara yang digunakan untuk menghitung banyaknya gelombang pada suatu sinyal. Berdasarkan pengalaman, saya pernah menggunakan metode deteksi puncak gelombang sinyal ini untuk membangun aplikasi biometrik berupa penghitung jumlah detak jantung sebagai penentu penyakit BradiAritmia atau TakiAritmia yaitu kelainan jumlah detak jantung. 

Sebelumnya, kita dapat membuat contoh gelombang buatan melalui data vektor yang di-plot-kan mengguanakan matlab. Data gelombang yang saya buat adalah : 

>> gelombang = [25 8 15 5 6 10 10 3 1 20 7];
>> plot(gelombang)


Untuk mendeteksi puncak, sebenarnya Matlab sudah memiliki fungsi khusus yang dinamakan dengan findpeaks, atau fungsi untuk menemukan puncak pada sinyal. 
  • pks = findpeaks(data)
  • [pks,locs] = findpeaks(data)
pks adalah variabel yang digunakan untuk menampung tinggi puncak (y), locs digunakan untuk mendapatkan lokasi puncak (x).  Coba kita terapkan pada contoh gelombang yang telah dibuat diatas, dengan menggunakan fungsi findpeaks, maka hasil yang dicapai adalah 

>> puncak = findpeaks(gelombang)

puncak =

    15    20

puncak adalah variabel yang berfungsi untuk menampung tinggi puncak, yang didapatkan adalah pada ketinggian 15 dan 20. 

>> [puncak,lokasi]= findpeaks(gelombang)

puncak =

    15    20


lokasi =

     3    10

kemudian lokasi yang didapatkan adalah pada kordinat x = 3 dan x = 10. 

Sekian penjelasan saya untuk mencari puncak gelombang sinyal pada Matlab, semoga bermanfaat bagi teman-teman. 







Post a Comment