Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Fuzzy Mamdani Untuk Otomasi dan Monitoring Ruangan

Proyek ini merupakan salah satu skripsi mahasiswa yang menggunakan Arduino untuk smarthome, fokus penelitian ini adalah melakukan otomasi dan monitoring ruangan. Otomasi yang dimaksud adalah menyalakan kipas angin secara otomatis apabila suhu ruangan memenuhi syarat.

Penelitian ini bertujuan untuk membuat seperangkat alat yang dapat mengendalikan suhu dan cahaya secara otomatis melalui media kipas dan lampu pijar. Alat tersebut akan membaca tingkat tinggi rendahnya suhu dan itensitas cahaya secara real time dengan menggunakan sesnsor ds18B20 sebagai pengambil data suhu dan sensor LDR sebagai pengambil data itensitas cahaya. Data yang telah diambil, akan diproses oleh mikrokontroler arduino mega 2560 menggunakan metode fuzzy mamdani yang telah dimasukkan dalam data sheet arduino tersebut. Data yang diambil oleh sensor tersebut akan diolah hingga menghasilkan output derajat putar motor servo dan jumlah langkah motor stepper. Motor servo akan menggerakan potensiometer pada dimmer yang mengendalikan kipas. Sedangkan motor stepper akan menggerakkan potensiometer pada dimmer yang mengendalikan lampu. Selain membuat sistem otomasi, pada penelitian ini juga terdapat sistem monitoring. Dalam sistem monitoring, user dapat melihat besar kecilnya tingkat suhu dan itensitas cahaya menggunakan perangkat smartphone android. Ketika user membuka aplikasi monitoring pada android, dan memilih suhu atau cahaya yang akan di monitoring, maka device akan otomatis berkomunikasi dengan arduino melalui media tranmisi bluetooth. Modul yang digunakan oleh arduino untuk berkomunikasi dengan device android adalah modul bluetooth HC-05. Dalam penelitian ini, sistem otomasi berjalan dengan baik. Hasil perhitungan sistem memiliki keakuratan yang tinggi. Dalam mengukur keakuratan perhitungan sistem, peneliti melakukan perbandingan tiga wilayah waktu hasil ujicoba dengan perhitungan pada matlab. Hasil rata – rata selisih perbandingan yang dilakukan pada pagi sebesar 1.5, pada waktu siang 0.8, pada waktu sore 1.05. Dari hasil perbandingan tersebut, dapat disimpulkan bahwasannya metode fuzzy mamdani dapat di implementasikan dan berjalan sesuai dengan keinginan.

Implementasi Arduino 
No
Input yang Terbaca oleh Sistem
Output
Keterangan
Suhu
Cahaya
Servo
Stepper
1
22.25
228
39.97
86.95
Kipas: Pelan
Lampu: Remang
2
22.31
229
39.82
84.75
Kipas: Pelan
Lampu: Remang
3
22.31
230
39.75
82.73
Kipas: Pelan
Lampu: Remang
4
22.31
233
39.75
79.96
Kipas: Pelan
Lampu: Remang
5
22.37
232
39.72
81.79
Kipas: Pelan
Lampu: Remang


Berdasarkan penelitian yang telah dilakukan oleh penulis, sistem otomasi dan monitoring suhu dan pencahayaan ruang menggunakan metode fuzzy mamdani yang telah dilakukan uji coba, dapat ditarik kesimpulan bahwasannya, metode fuzzy mamdani dapat diterapkan untuk menentukan tingkat putaran motor servo dan motor stepper sebagai penggerak potensiometer pada dimmer. Hasil yang diperoleh sesuai dengan skenario yang telah direncanakan. Lampu dan kipas dapat menyala sesuai dengan keadaan itensitas cahaya yang dibaca oleh sensor LDR dan suhu yang dibaca oleh sensor ds18b20.  Perhitungan fuzzy mamdani dapat bekerja dengan akurat. Hal ini dapat dilihat dari hasil perbandingan perhitungan antara sistem dan matlab. 

Bagi teman-teman yang ingin men-download full text PDF-nya silakan di sini...

Semoga bermanfaat ya...

5 comments for "Fuzzy Mamdani Untuk Otomasi dan Monitoring Ruangan"

  1. Kak boleh minta pdf projectnya ndak buat referensi??

    ReplyDelete
    Replies
    1. Terima kasih banyak Kak
      Saya masih bingung bagaimana caranya membuat kodingan fungsi implikasi, komposisi aturan hingga defuzzifikasi

      Karena kode sumber di pdf nya banyak yg rusak

      Delete
  2. Mas boleh minta codingan arduinonya ?

    ReplyDelete
  3. This comment has been removed by the author.

    ReplyDelete